Tim SAR TNI AL Ketapang & BASARNAS Ketapang Evakuasi Korban Tenggelam KLM. Tirta Sejati 3 Diperairan Ketapang

Viosarinews.com, KETAPANG – KALBAR __ Personil Posal Delta Pawan beserta Tim Basarnas Kab. Ketapang melaksanakan SAR terhadap ABK KLM. Tirta Sejati 3, rute Pontianak-Ketapang yang tenggelam pada koordinat 1°24’47.508″S 109°51’47.567″E sekitar 25 Mil laut dari Pos SAR Ketapang Kamis tanggal 06 April 2023 Pukul 12.45 WIB.

Tim SAR: Sidik Setiono Dan Pos SAR Ketapang, KLK Nav Yogi Sudeska Pers Posal Delta Pawan, Asmayadi Pers Pos SAR Ketapang, Azis zaki Mubarok Pers Pos SAR Ketapang, Lutfi Arya B. Pers Pos SAR Ketapang

Kapal : KLM Tirta Sejati 3, GT : 80
dengan Pemilik: Usman Muji beralamat di Pontianak
Jalur Rute Pontianak – Ketapang
ABK Kapal:

  1. Adri (L) 32 Thn, Kapten Kapal ( Tanjung Balai )
  2. Hendri (L) 36 Thn, ABK (Sungai duri,Mempawah)
  3. Ari (L) 30 Thn, ABK (Medan )
  4. Arifin (L) 27 Thn, ABK ( Tanjung Balai)
  5. Udin (L) 34 Thn, ABK (Pontianak)
  6. Usup (L) 40 Thn, ABK (Pontianak)

Rabu pukul 05.00 WIB kapal bertolak dari Pelabuhan Senghi Pontianak mengangkut bahan sembako serta Mebel dengan tujuan Pelabuhan Saunan Ketapang. Jelasnya.

Sekitar pukul 10.00 WIB tiba tiba datang angin dan gelombang dari arah haluan sehingga Palka kapal masuk air dan Kapten kapal mencoba memompa serta mempertahankan posisi kapal sambil berjalan pelan.

Pada Pukul 10.30 WIB lambung kapal sudah penuh dengan air dan selanjut Kapten kapal menghubungi pihak owner kapal bahwa kapal akan tenggelam ujarnya.

Tim SAR ketapang menerima informasi Pukul 11.20 WIB Pos SAR dari Kantor SAR Pontianak terkait adanya KLM tenggelam pada perkiraan koordinat 1°24’47.508″ S – 109°51’47.567″ E.

Tim SAR Ketapang dengan gerak cepat beserta Tim SAR TNI AL Ketapang langsung berangkat menuju perkiraan lokasi kapal tenggelam pada Pukul 12.40 WIB

Sekira pukul 15.03 Tim SAR menemukan seluruh ABK KLM Tirta Sejati 3 dan langsung melaksanakan evakuasi.

Lanjut:Pukul 16.24 Seluruh tim SAR serta ABK tiba di jeti SAR Suka Bangun, Ketapang di lanjutkan pemeriksaan kesehatan oleh KKP Ketapang Dr Riri dan Dr oktavian serta Tim Nakes TNI AL Ketapang.

Setelah dinyatakan sehat oleh Tim Nakes selanjutnya seluruh ABK KLM. Tirta Sejati 3 diserahkan kepada perwakilan Owner kapal a.n. jelasnya Bpk. Iwan Pukul 16.45 WIB.

(HM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *