Cianjur – Pendistribusian bantuan dari Sinergitas TNI Polri AKABRI 89 kepada warga yg terdampak bencana alam gempa bumi dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cikaroya Aipda Oce hadiansyah, Senin (20/03/2023).
Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan melalui Kapolsek Warungkondang AKP Usep Nurdin memerintahkan kepada Bhabinkamtibmas desa Cikaroya agar melaksanakan giat pendistribusian langsung kepada warga yg terdampak bencana alam gempa.
Penyerahan bantuan berupa paket sembako sebanyak 450 paket diwilayah Desa Cikaroya Warungkondang .
“Saat ini Kita mengerakan Bhabinkamtibmas untuk mendistribusikan bantuan agar dapat meringankan beban Masyarakat, mudah mudahan dapat bermanfaat” Ujarnya.
Komentar